Posted by : Unknown Senin, 26 November 2012


Netbook sekarang rata-rata tidak memiliki DVD/CD-ROM, menginstall operating sistemnya harus menggunakan external DVD/CD-ROM, atau memakai media lain seperti USB flashdisk atau biasa dipanggil PenDrive.

Cara Install Windows 7 dengan Flashdisk ini bertujuan bagi anda, jika didalam PC atau Netbook yang tidak memiliki DVD - ROM didalamnya. Install windows 7 dari USB Flashdisk jauh lebih cepat dibandingkan menginstall dengan DVD dan resiko kegagalan instalasi dengan USB flashdisk lebih kecil ketimbang pakai DVD.


Pada artikel ini, ada 2 Cara Install Windows 7 dengan Flashdisk. Pertama kita akan membuat USB Flashdisk dari file ISO (Kalau kalian Punya), kedua kita akan buat dari DVD instalasi windows 7.

Pertama, kita membutuhkan perangkat/software bernama Windows 7 USB Tool dan file Windows 7 ISO.
Kedua, kita harus mempunyai software bernama WinToFlash dan DVD Installasi Windows 7, dan USB Flashdisk berkapasitas 4 GB.

Langkah-langkah Cara Install Windows 7 dengan Flashdisk ialah sbb :

·    1. Jalankan windows 7 USB DVD tool. klik " Browse " kemudian cari file Iso nya lalu klik " Next "


·     2. Kemudian pilih media yang digunakan, karena ingin membuat installer dari USB Flashdisk pilih " USB Device "


·    3. Pilih drive USB  Flashdisknya. Biasanya Windows 7 USB DVD tool akan secara otomatis  mendeteksinya. Klik " Begin Copying "


·    4. File akan di copy tunggu sampai selesai. Ketika sudah selesai, Restart computer, Lalu masuk ke system BIOS. Dibagian prioritas boot / first booting ganti ke Removable Storage.
     
Atau

      Jika kita mempunyai sumber dari CD / DVD, kita bisa menggunakan aplikasi WinToFlash .
1.   Sama seperti windows 7 USB DVD Tool, WiinToFlash aplikasi Protable / tidak perlu di install. Setelah download, ekstrak, tinggal klik ganda di file WinToFlash.exe muncullah tampilan WinToFlash.


·     5. Klik " Windows setup transfer wizard " sehingga muncul halaman " Welcome " klik " Next " tentukan drive yang berisi DVD Instalasi Windows 7 dan Drive USB


·     6. Muncul Windows License Agreement pilih " Accept " kemudian klik " Continue " muncul peringatan kalau USB Flashdisk akan diformat. Klik.OK
·     Proses penyalinan akan berjalan tunggu sampai selesai

·     7. Jika sudah selesai, tancapkan USB Flashdisk pada PC atau Netbook, kemudian masuk ke System BIOS  kita dan ganti prioritas bootnya / first booting ke Removable Storage.
    
    Nah, gampangkan ?? kebetulan saya memang sudah coba dan berhasil. jika masih bingung cara Installasi Windows 7, lihat artikelnya di Cara Install Windows 7 Ultimate.

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

Welcome to My Blog

Cari Blog

Label

Statistic

Like Facebook Kami yaa ^_^

- Copyright © 2013 Yudhi Zone -